Renungan Hari Jumat 01 Oktober 2021
Renungan Hari Jumat 01 Oktober 2021
Pada hari ini, Gereja merayakan pesta Santa Theresia dari Kanak-kanak Yesus. Theresia meyakini bahwa Allah menghendaki agar manusia mencintai Dia. Keyakinan itu diwujudkan dengan ia masuk biara Karmelit di Liseux.
Setiap hari di biara tersebut, ia melakukan pekerjaan harian dengan penuh sukacita, sabar, dan lemah lembut dalam melayani sesama suster, lebih-lebih suster-suster lansia dan sakit.
Namun sayangnya, Theresia menderita penyakit TBC dan meninggal pada usia 24 tahun. Sebelum menghembuskan nafas terakhir, ia sempat memandang salib Yesus dan berkata, “Tuhanku, aku cinta pada-Mu.” Ia juga berjanji untuk tetap mencintai semua orang dari sorga.
Dalam Injil hari ini,Yesus juga mengajak kita untuk menjadi seperti anak kecil. Sifat anak kecil juga dimiliki Santa Theresia yang sederhana, patuh, dan apa adanya. Kita diajak untuk seperti Theresia yang melakukan pekerjaan di rumah, sekolah, kantor, atau di mana pun dengan sepenuh hati, tulus, setia, dan penuh dengan cinta.
Allah sudah sangat mengasihi kita setiap saat, maka sudah sepantasnya kita juga menjadi pribadi yang penuh kasih, sehingga apa pun yang kita lakukan selalu dapat membawa kegembiraan dan perkembangan baik untuk diri kita sendiri maupun sesama.
Doa Kepada Santa Theresia dari Kanak-kanak Yesus
O Santa Theresia dari Kanak-Kanak Yesus, tolong petikkan bagiku sekuntum mawar dari taman surgawi dan kirimkan padaku dengan suatu amanat cinta. O Bunga Kecil dari Yesus mintalah kepada Allah hari ini untuk menganugerahkan rahmat yang sangat kubutuhkan ……… (katakan kepada St. Theresia permohonanmu) Santa Theresia, bantulah aku untuk senantiasa percaya kepada belaskasih Allah yang sedemikian besar, sebagaimana telah engkau wujudkan dalam hidupmu, sehingga aku boleh mengikuti 'Jalan Kecil'mu setiap hari. Amin.
https://www.blogevan.com/
Sumber gambar google.com