Renungan Hari Kamis 19 Mei 2022

Renungan Hari Kamis 19 Mei 2022

Renungan Hari Kamis 19 Mei 2022

Karya Allah yang bersifat universal sering kali dipersempit dalam kotak-kotak agama. Hal ini terjadi bila suatu agama menganggap diri paling benar dan Allah hanya bekerja di dalam agama itu, sementara itu agama lain salah dan tidak mendatangkan keselamatan.

Pemahaman ini justru kerap menimbulkan perselisihan, rasa benci, dan permusuhan di antara pemeluk agama yang berbeda.

Kuasa Allah dan rencana karya keselamatan-Nya bagi manusia lebih dari apa yang dapat dijabarkan atau diajarkan oleh semua agama di dunia ini.

Allah pun bebas berkarya dan mencurahkan rahmat-Nya kendati tidak melalui jalur lembaga agama. Namun, agama memberikan jalan yang jelas bagaimana bertemu Tuhan dan meraih rahmat-Nya.

Demikian pula Yesus memberikan ajaran yang jelas bagaimana seseorang semestinya hidup selaku murid-murid-Nya, yaitu bila hidup dalam kasih.

Wujud kasih itu adalah dengan menuruti perintah-Nya. Dengan cara itu semua orang akan memperoleh sukacita yang penuh.

Sejauh semua itu tidak terjadi dalam diri kita maka iman kita kepada Yesus tidak akan mendatangkan berkat bagi kita.

Doa

Allah Bapa sumber pengharapan, Engkau telah mengikat perjanjian dengan semua orang melalui Yesus yang terurapi. Semoga kami selalu berpegang teguh pada Dia dan berkembang menjadi umat yang patuh setia. Dengan pengantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang bersama Dikau, dalam persatuan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, Allah, sepanjang segala masa. Amin.

Sumber https://infokatolik.id/

Sumber gambar google.com

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url