Renungan Hari Kamis 21 April 2022

Renungan Hari Kamis 21 April 2022

Renungan Hari Kamis 21 April 2022

Dapat kita bayangkan perasaan para murid yang para kecewa, cemas, binggung, sedih, dan takut. Sosok guru yang mereka agungkan wafat dengan mengenaskan di kayu salib. Segala harapan mendadak musnah dan merekapun berniat kembali ke lingkungan mereka masing-masing.

Keragu-raguan para murid akan kebangkitan Kristus, menunjukkan bahwa mereka tidak percaya pada isi Kitab Suci dan akan semua perkataan Yesus sebelum peristiwa penyaliban itu.

Namun, keraguan para murid itu memberikan kepastian yang kuat bahwa Yesus sungguh-sungguh bangkit. Kisah penampakan Yesus kepada para murid, yang juga selalu terulang-ulang adalah perjamuan makan. 

Dalam perjalanan dua murid ke Emaus, mula-mula mereka tidak mengenali Yesus yang sedang berbicara dengan mereka.

Dalam sekejab, duka dan keraguan para murid itu berubah menjadi sukacita besar, hati mereka pun berkobar, setelah Yesus bertemu dengan mereka. Pada mulanya mereka ragu, karena Yesus Gurunya dikira hantu. 

Dalam hati mereka masih tersimpan harapan yang dalam bahwa Guru-nya adalah sosok Mesias yang akan membebaskan bangsa Israel dari penjajahan Romawi. Namun apa yang mereka pikirkan sama sekali salah. 

Mesias di sini adalah pemimpin rohani yang akan membebaskan manusia dari dosa manusia.

Yesus memperlihatkan luka-luka-Nya, dan Diri-Nya bukan hantu sebagaimana mereka bayangkan. Yesus memperlihatkan tangan dan kaki-Nya dengan bekas-bekas penyaliban, bahkan mengundang mereka untuk meraba-Nya. Apa yang Yesus perlihatkan adalah agar mereka berani menjadi saksi dari semuanya.

“Kamu akan menjadi saksi dari semua ini”. Setelah mendengar pernyataan ini kita merasa disadarkan kembali bahwa sebagai orang katolik, kita memiliki tugas yang tidak mudah yaitu menjadi saksi ditengah-tengah masyarakat.

Doa 

Allah Bapa Mahakuasa, Engkau telah mempersatukan berbagai bangsa dalam iman akan nama-Mu. Kami telah Kaulahirkan kembali dalam air pembaptisan. Semoga kami tetap bersatu, baik dalam iman maupun dalam karya.

Dengan pengantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang bersama dengan Dikau dalam persatuan Roh Kudus hidup dan berkuasa, Allah, sepanjang segala masa. Amin.

Sumber https://www.renunganhariankatolik.id/

Sumber gambar google.com

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url